Tag Archives: bappeda

Bappeda Provinsi Sulawesi Tengah telah melaksanakan Rapat Koordinasi Peningkatan Capaia Indeks Pembanguan Manusia (IPM) bidang Pendidikan dan Kesehatan Tahun2022 dan Sosialisasi Pedoman Umum Program Gerak Cepat Pengentasan Kemiskinan Berbasis Pemberdayaan Masyarakat. Maksud dan tujuan kegiatan tersebut yaitu; 1) Mengidentifikasi tantangan dan permasalaan terkait pencapaian IPM bidang pendidikan dan kesehtan di Provinsi Sulawesi Tengah, 2) Merumuskan langka-langka strategis terkait pencapain pencapain IPM bidang pendidikan dan kesehatan di Provinsi Sulawesi Tengah, 3) Menyusun prioritas pencapain indikator IPM bidang Pendidikan dan Kesehatan berdasarkan standar pelayanan minimal (SPM), 4) Mensosialisasikan rancangan pedoman umum program penuntasan kemiskinan berbasis sumberdaya masyarakat. Rapat tersebut dilaksanakan selama 2 (dua) hari,  Kamis-Jumat, 19-20 Mei 2022 bertempat di Ruang Nagana Kantor Bappeda Provinsi Sulawesi Tengah, dihadiri oleh Gubernur Provinsi Sulawesi Tengah, Bapak H. Rusdy Mastura, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Sulawesi Tengah, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Tengah, Kepala Dinas Pendidikan Kebudayaan Kota Palu, Kepala Dinas pendidikan Pemuda Olahraga Kabupaten…

Read more

Acara tersebut yang dilaksanakan pada Tanggal, 20 – 22  Maret 2022 di Hotel Four Points by Sheraton Manado, dibuka oleh Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas, Bapak, Suharso Monoarfa, Menteri Suharso mengatakan tujuan rakor ini adalah untuk mendapatkan masukan program prioritas dari setiap provinsi yang ada di kawasan Indonesia timur. “Melalui kegiatan ini dapat efektif mendapatkan masukan dari daerah terkait pengalokasian APBN untuk tahun berikutnya,” ujarnya. Acara ini dihadiri oleh Gubernur Sulawesi Utara, Gubernur Maluku Utara, Gubernur Papua Barat, Wakil Gubernur Gorontalo, Wakil Gubernur Sulawesi Barat, Sekretaris Provinsi Sulawesi Tengah, Sekretaris Provinsi Sulawesi Tenggara, Sekretaris Provinsi Sulawesi Selatan, Sekretaris Provinsi Papua dan Sekretaris Provinsi Maluku, beserta para Kepala Bappeda masing-masing provinsi. Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Tahun 2023 merupakan dokumen perencanaan pembangunan tahunan yang disusun sebagai penjabaran tahun keempat pelaksanaan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) Tahun 2020–2024. Hal ini dilakukan dalam rangka memenuhi amanat Undang-Undang (UU) Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem…

Read more

Forum Koordinasi dan Komunikasi (FORKKOM) yang ke-19 merupakan salah satu agenda tahunan kegiatan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) se Sulawesi Tengah. Kegiatan tersebut dilaksanakan selama 2 (dua) hari sejak tanggal 10 – 12 Februari tahun 2022, bertempat di Estrella Hotel dan Confrence Center Luwuk, Jln. Dr. Moh. Hatta Kawasan Bukit Halimun Tj. Tuwis, Luwuk Kabupaten Banggai Sulawesi Tengah. Acara tersebut dibuka langsung oleh Pj. Sekretaris Provinsi Sulawesi Tengah Ir. Moh Faisal Mang MM dalam sambutan Gubernur Sulawesi Tengah mengatakan Tema FORKKOM tahun ini yaitu “Percepatan Pemulihan Ekonomi Menuju Sulawesi Tengah Yang Lebih Sejahtera dan Lebih Maju”.   Pemerintah dan Pemerintah Daerah masih terus bekerja keras menata aspek kesehatan dan melakukan pemulihan ekonomi daerah, olehnya itu perlu strategi kedepan yang harus menjadi perhatian bersama dan diskusi pada pelaksanaan FORKKOM Bappeda se Sulawesi Tengah yang ke-19. Menjadi agenda utama dalam forum diskusi tersebut diantaranya; 1) Mempersiapkan Sulawesi Tengah sebagai wilayah penyanggah ibu kota…

Read more

3/3